GURAT: PUISI FANNY J. POYK, DEPOK



Tadi malam sudah kulumuri wajah dengan serum awet muda
agar gurat benci lamur di kedalaman waktu
aku bisa menata hati tanpa polesan dengki juga iri hati
sehingga jejak yang tersisa tak lagi keruh penuh jelaga
dengan begitu mata terbuka lebih leluasa
bahwa cerita tak selalu sama
kau juga aku melenggang penuh irama

Pagi tak sekedar menunggu petang
menutup lakon dari laku di keseharian
semoga binar tawa menghiasi bibir
dan kau masih tetap sama
tak tua direngut masa
meski jarak memisah
rindu tetap terjaga

Oh kenangan yang terenggut masa
senyum jadi pemikat wajah
tak lekang di peradaban dunia lalu mengubah benci jadi rindu

Ah kekasih platonik... 😉😁

Depok Mei 2018 #belajarjadipenyair

Ilustrasi lpm institute/ yuk klik iklannya

Comments