Sajak Malam: Puisi Rissa Churria, Bekasi



meski malam mulai tenggelam
berkisah tentang riuh suara dari timur
dan senyap dari arah barat
aku terpaku menatap teduh matamu

meski malam mulai tenggelam
mengisyaratkan segala rindu yang tumpah
dan jejak kaki kenangan di labirin kamar biru
aku tetap di sini memutar segala nostalgia yang berlalu

biarkan semua menjadi senyap
bersama hilangnya bayangan
yang menggores ribuan tanya
pada gelagat sunyi yang menimang khuldi

bila waktu memendar esok hari
mungkin aku masih merasakan sisa ciuman di bibir
dan sebait cerita yang tenggelam di dada pagi

bekasi,29.08.18

Comments